Jalin Keakraban, Pimti Pratama Kanwil Kemenkumham Jateng Selenggarakan Olahraga Bersama

    Jalin Keakraban, Pimti Pratama Kanwil Kemenkumham Jateng Selenggarakan Olahraga Bersama
    Kanwil Kemenkumham Jateng dan UPT Se Eks Karesidenan Surakarta Olahraga Tenis

    SURAKARTA - Olahraga Tenis bersama menjadi cara Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah untuk menjalin keakraban, serta membangun komunikasi dan kebersamaan pegawai.

    Tenis lapangan juga diyakini menjadi salah satu sarana menjaga kebugaran sekaligus mengobati rasa kangen bagi Insan Pengayoman di seluruh Jawa Tengah.

    Sebab itulah yang mendasari Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah menggelar pertandingan Tenis Lapangan bersama dengan para Kepala UPT di Eks Karesidenan Surakarta pada hari ini, Sabtu (29/04/2023).

    Kakanwil Kemenkumham Jawa Tengah Dr. A. Yuspahruddin yang berpasangan dengan Biyan berhadapan dengan Kepala Divisi Pemasyarakatan Supriyanto berduet dengan Permono di laga pembuka.

    "Pertandingan Tenis bersama ini merupakan salah satu kegiatan rutin yang sempat berhenti selama bulan Ramadhan kemarin, " ungkapnya. 

    Tak bisa dipungkiri aktifitas bekerja kerap membawa keletihan serta kelelahan baik secara lahir maupun batin. Oleh karena itu olah raga Tenis Lapangan ini menjadi salah satu pilihan favorit untuk meningkatkan produktifitas kerja.

    Walaupun hanya bertajuk keakraban, pertandingan yang berlangsung di Manahan Sport Center itu berlangsung seru.

    Saling kejar mengejar poin terlihat sejak game awal. Dengan pertahanan dan serangan yang terukur, Yuspahruddin dan Biyan berhasil meraih kemenangan atas Supriyanto dan Permono di akhir laga dengan skor 6-4.

    Turut Hadir dan mengikuti pertandingan pada kesempatan itu pula seluruh Kepala UPT Pemasyarakatan maupun Imigrasi di Eks Karesidenan Surakarta.

    (N.Son/***)

    jawa tengah surakarta kemenkumham jateng terkini dan terbaru kemenkumham jateng hari ini kemenkumham jateng kakanwil kemenkumham jateng dr a yuspahruddin dr a yuspahruddin olahraga tenis
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Pimpinan Lama Rupbasan Wonogiri Sri Hariyanto...

    Artikel Berikutnya

    Korban Pencabulan Anak di Bawah Umur, Rofiah:...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pilkada Serentak 2024: Forkopimda dan Kapolresta Magelang Pastikan TPS Aman dan Kondusif  
    Pilkada Serentak 2024, Lapas Kelas IIA Purwokerto Pastikan Hak Politik Warga Binaan Terpenuhi
    Kepala Rutan Kudus Sampaikan Hal Penting Dalam Rapat Perdana Majelis Pengawas Notaris Daerah